MENILIK UNIKNYA BANGUNAN KLASIK ABAD 16 : Studio Alam Gamplong
HALO SEMUA! Bagaimana kabarnya? Semoga semua tetap sehat yaa.. Dua bulan yang lalu aku sudah bercerita tentang betapa bosannya aku di rumah selama liburan 2018 lalu. Tidak terasa sekarang aku sudah memasuki semester 2, yaa sudah pasti masih kuliah online.. Wah cepet banget yak Sebulan yang lalu (sebelum diberlakukannya PPKM), aku dan adikku pergi sejenak untuk melepas rasa bosan dengan pergi ke tempat yang sudah lama ingin adikku kunjungi. Bukan anak jaman sekarang kalau jalan-jalan bukan untuk mencari tempat foto :) Aku dan adikku sengaja memilih tempat yang luas dan tidak jauh dari daerah rumah kami. Tempat yang kami kunjungi yaitu Studio Alam Gamplong yang terletak di Gamplong 1, Desa Sumberrahayu, Kecamatan Moyudan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tentu tempat ini tidak asing bagi masyarakat terutama kaum muda Jogjakarta dan sekitarnya, tempat ini dulunya merupakan latar syuting film "Sultan Agung : The Untold Love Story", yang merupakan prakarsa Ibu ...